Foto: sdr. Amat saat diwawancarai |
UPI Serang - Ditemui secara khusus, tim redaksi mencoba mewawancari kandidat Calon Presiden Mahasiswa BEM Rema UPI Serang nomor urut 1, Amat Hidayat. Tim redaksi mencoba melayangkan pertanyaan-pertanyaan mengenai latar belakang pencalonan Amat Hidayat sebagai Capresma periode ini.
Pertanyaan pertama dari tim redaksi, "Apa motifasi Anda mencalonkan diri menjadi Capresma?", Amat Hidayat menjawab, "Motifasi pribadi saya, dimana saya tidak mau ada sekat menyekat antara PGPAUD dengan PGSD, disitu saya melihat masih ada doktrin dosen terutama mendoktrin mahasiswa PGSD bahwa jangan kalah dengan PGPAUD, nah darisitu niat untuk mencalonkan lebih menantang, bagaimana caranya menyeimbangkan antara PGPAUD dengan PGSD dimana sama, satu almamater UPI. Jadi kami (pasangan nomor urut 1) tidak mau adanya sekat menyekat antar jurusan. Kemudian motifasi lain, saya sering kali bertanya kepada mahasiswa mengenai apa harapan-harapan mereka untuk presiden selanjutnya, dan kami kandidat nomor satu ingin mengajak kepada mahasiswa untuk ayolah bareng-bareng, percuma jika BEM bergerak sendiri tetapi tidak dibantu oleh organisasi-organisasi atau mahasiswa lainnya, ibarat satu lidi itu tidak bisa membereskan beribu-ribu sampah tanpa adanya kesatuan".
Kemudian tim redaksi mengajukan pertanyaan kedua, "Apa langkah-langkah utama yang akan dilakukan ketika Anda memperoleh mandat?". Amat menjawab, "pertama yang harus diperbaiki dari diri saya terlebih dahulu, sebelum saya memimpin seluruh mahasiswa dan saya perlu memimpin diri pribadi saya. Untuk langkah berikutnya saya akan mengadakan musyawarah seluruh UKM, setelah itu dari pimpinan UKM menyampaikan apa dari hasil musyawarah itu, dan setelah itu orang yang berorganisasi menyampaikan lagi dengan mahasiswa kupu-kupu sehingga ada komunikasi dengan baik. Setelah itu saya akan memberi informasi kepada seluruh mahasiswa ketika apa saja permasalahkan sok dituangkan dan kami selaku BEM akan mewadahi seluruh aspirasi-aspirasi tersebut, dimana aspirasi baik dan buruknya seperti apa kampus ini, baik dari permasalahan akademiknya atau prestasinya.
Berikut adalah hasil wawancara kami semoga dapat menjadi bahan referensi Mahasiswa Rema UPI Serang dalam memilih siapa yang pantas menduduki jabatan Presma atau Cawapresma. Ingat: Pilih menurut hati nurani Anda. (tim redaksi)
Baca Juga: Baliho Ragam Pamflet Pasangan Nomor Urut 1 Penuhi Sudut-sudut Kampus
*catatan:
BAN SUPIR Liputan Khusus Pilpres BEM merupakan media yang independent tidak memihak pada calon pasangan manapun.
0 komentar:
Posting Komentar