Pentingnya Upacara Kesadaran Nasional Bagi Sivitas Akademika UPI Kampus Serang

Serang, UPI – Senin pagi (18/4/2016), Drs. Widjojoko, M.Pd menjadi Pembina Upacara Bendera Hari Kesadaran Nasional. Seperti biasanya, sivitas akademika UPI Kampus Serang melaksanakan Upacara Bendera Hari Kesadaran Nasional pada tanggal 17, setiap bulan. Dikarenakan pada April 2016, tanggal 17 jatuh pada hari minggu, hari libur kerja maka upacara baru dilaksanakan pada tanggal 18 April. 
 
Tampak hadir dalam upacara, jajaran pimpinan UPI Kampus Serang, Drs. H. Herli Salim, M.Ed, P.hD, Direktur UPI Kampus Serang, Dr. Encep Supriatna, M.Pd, Wakil Direktur, para bapak dan ibu dosen, staff tata usaha, staff k6 dan mahasiswa UPI Kampus Serang.


Pentingnya kegiatan upacara, menurut Drs. Widjojoko, M.Pd adalah sebagaimana judulnya upacara kesadaran nasional yaitu kesadaran akan mengenang, menghormati dan menghargai jasa para pahlawan kita, terutama para pahlawan pendidikan. Beliau juga mengatakan, “Selain itu, dalam upacara terdapat banyak informasi terbaru mengenai kampus yang biasanya disampaikan dalam amanat pembina upacara”.

Adapun amanat pembina upacara pada kesempatan ini, Drs. Widjojoko, M.Pd mengucapkan terima kasih dan apresiasinya pada petugas upacara, yaitu kelas 1B PGPAUD. Kemudian beliau menyampaikan bahwa kampus menghimbau kepada Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) agar didalam melaksanakan kegiatannya melakukan koordinasi dengan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) dan pihak lembaga kampus. Drs. Widjojoko, M.Pd juga mengajak kepada seluruh mahasiswa untuk berantusias menyambut Hari Kartini, Ibu Kartini adalah sosok pahlawan bagi Indonesia, terutama dalam memperjuangkan hak kaumnya, kaum perempuan.

Selanjutnya, pada bulan April 2016 peraih penghargaan student of the month, penghargaan dari Direktur UPI Kampus Serang kepada mahasiswa yang berdedikasi tinggi kepada kampus, diraih oleh Sdr. Muhammad Ihsan (PGSD Semester 4) dan Khoiriyah (PGSD Semester 2). (Hanjar Bait/PGSD)



Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar