Dokumentasi Redaksi |
UPI Serang - Dengan semangat membara, pasangan Capres-Cawapres nomor urut 2 memasang alat peraga kampanye pada dinding Gedung Lembaga UPI Serang. Baliho ukuran sekitar 3 meter x 3 meter ini berisi ajakan untuk mendukung dan memilih pasangan nomor urut 2 pada puncak pesta demokrasi nanti. Ada kalimat utama yang disampaikan pada baliho tersebut, yaitu: "Suara Kita Untuk BEM REMA UPI Kampus Serang, mari kita mulai demokrasi yang sejati dari hati nurani".
Dengan melihat alat peraga ini, mengindikasikan begitu besar semangat yang ditampilkan oleh pasangan nomor urut 2, redaksi selaku bagian dari civitas akademika UPI Serang berharap semoga semangat tersebut dapat pula ditampilkan dengan kerja keras nyata untuk membangun UPI Kampus Serang.
Berikut visi misi Pasangan Nomor Urut 2, dari alat peraga yang mereka pasang diwilayah kampus:
Visi:
"Mewujudkan Kampus Harmonis, Cerdas dan Proaktif"
Misi:
- Memajukan dan memperkokoh Ormawa dengan berbasis kesolidan internal
- Menjalin relasi dengan banyak Lembaga atau Instansi Pendidikan
- Menjadi fasilitator dalam meningkatkan SDM Mahasiswa UPI Kampus Serang
Visi misi yang meyakinkan, semoga apa yang mereka tuliskan dalam visi - misi nya dapat terealisasi dengan nyata jika mereka mendapatkan mandat dari civitas UPI Serang dan bukan hanya testimoni ucap bohong belaka.
Bagaimana? Apakah kalian menghendaki pasangan 2 untuk mendapatkan mandat? Pilihlah menurut hati nurani Anda. Salam Demokrasi! (elmi)
Baca Juga: Pesta Demokrasi BEM Segera Tiba
*catatan:
BAN SUPIR Liputan Khusus Pilpres BEM merupakan media yang independent tidak memihak pada calon pasangan manapun.
0 komentar:
Posting Komentar